Kamis, 27 November 2008

Mungkin Tuhan Ciptakan Orang Indonesia Belakangan

Tertarik akan maraknya e-commerce belakangan ini, ditambah dengan terbuktinya ketergantungan orang akan internet dan e-commerce, kami belakangan agak getol meningkatkan kemampuan web kami. Dari design sampai kecanggihan.

Kelengkapan web sebuah travel company tak lepas dari kesiapan para suppliernya. Diantaranya airlines, hotel dan lainnya.

Namun kejengahan sering terjadi ketika kita bersemangat untuk bermain dalam e-commerce. Supplier-supplier macam airlines terutama lokal malah belum siap akan hal ini. Kami pribadi melihat jika ada sebuah website asing yang malah mencantumkan banner dari sebuah airlines lokal dan available untuk masuk ke web airlines tersebut.

Penasaran, kami melakukan kontak dengan maskapai penerbangan lokal tersebut dan di jawab dengan, ' oh ..ya...? '

Terheran-heran karena maskapai nya sendiri tak tahu akan banner nya ternyata ada di web org lain. Aneh rasanya.

Lainnya, ketika menghubungi maskapai lokal lainnya, di jawab...oh belum ke arah sana, harus buat proposal nya dulu baru kita pertimbangkan.

Dalam hati, ini tolol atau apa, tak tau harus bicara apa. Kalau bisnisnya jual pisang goreng, gantungan konci, pakaian dalam dll...ok lah blum bisa pikir lebih dalam..namun kalau airlines....bodoh amat jawabannya ya.

Di negara lain, semuanya sudah melangkah jauh dan bersiap. Di negara ini malah jauh kebelakang.

Gembar gembor dengan e-commerce di Indonesia? nampaknya jauh dari pada siap sampai ditulisnya catatan ini. Payment Gateway juga masih dalam penggodokan dalam undang-undang dll...

Memang keliatannya Tuhan menciptakan orang Indonesia belakangan.

2 komentar:

Anonim mengatakan...

Lu ini orang apa sih! orang indonesia atau apa!!! huei! mungkin elu aja yg benci sama Indonesia! damn!

ATAPDUNIA mengatakan...

Rekan Yth,
Kami akan merespons setiap posting yang ada dengan baik dengan sebuah syarat, bahasa yang digunakan haruslah bahasa yang sopan dan terpelajar, sehingga memberikan gambaran jika orang Indonesia adalah manusia yang sopan dan berbudaya. Salam Hangat, ATAP DUNIA